Sintang, DKBP3A : Dinas Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Sintang melaksanakan Kegiatan Pelatihan Manajemen Kasus Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak di Kabupaten Sintang. Kegiatan tersebut dilaksanakan bertempat di Hotel Cika, Jln. Oevang Oeray, Sintang. (13/07/2023)

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 13 Juli 2023. Acara ini dibuka langsung oleh Wakil Bupati Sintang yang diwakili oleh Staff Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Bapak Ulidal Muchtar.

Staff Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Bapak Ulidal Muchtar dalam sambutannya menyampaikan bahwa selalu ada setiap tahunnya angka kekerasan yang terjadi di Kabupaten Sintang, baik itu kekerasan terhadap perempuan maupun kasus kekerasan yang terjadi pada anak.

“Kasus kekerasan ini ada saja selalu terjadi di Kabupaten Sintang, tidak hanya pada perempuan namun juga pada anak-anak. Maka kedepannya kita harus lebih fokus lagi dalam penanganan serta mengutamakan upaya pencegahan terjadinya kasus kekerasan, hal ini menjadi tugas kita bersama”, kata Ulidal.

Kegiatan ini juga dilaksanakan secara daring yang diikuti oleh Ibu Iche Margareth Robin Korwa, SH.MH. mewakili pihak Kementerian PPPA dalam memberikan materi tentang Manajemen Kasus Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak melalui zoom meeting. Selain itu, materi juga disampaikan oleh Bapak Fahri Sundah, SH.MH. dari Kejaksaan Negeri Sintang tentang P-KDRT dan Bripka Imanto Simanjuntak, S.Pi dari Polres Sintang tentang Strategi Pencegahan dan Advokasi Kasus Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak.